
ATM terdekat di lokasi villa istana bunga antara lain Bank Mandiri / Bank BCA di Jalan Kolonel Masturi Km 3 tepatnya di Kampung Legok bersebelahan Dengan Komplek Graha puspa dan Vipassana Graha, Sedangkan Bank BNI,Bank BRI di Jalan Kolonel Masturi Km 9 Letaknya di Depan Kampus UNAI ( Universitas Advent Indonesia ) yang bersebelahan dengan komplek Villa istana bunga.
Kali ini kita akan bahas pungsi dan kegunaan ATM :
ANJUNGAN UTAMA MANDIRI (ATM)
ATM adalahMesin yang menggunakan sistem komputerisasi dan digunakan untuk menabung, mengambil uang tunai, mentransfer dana dan lainnya. Mesin ini ON menggunakan kartu mekanik yang diterbitkan oleh bank dengan kode dan mengikuti perintah yang berlaku di setiap mesin.
Perbedaan Kartu ATM dan Kartu Debit
Lalu apa beda kartu ATM dengan kartu Debit. Yang membedakan adalah cara penggunannya. Jika digunakan untuk bertransksi di mesin ATM, maka kartu tersebut dikenal sebagai kartu ATM, tapi jika digunakan untuk bertransaksi pembayaran dan pembelanjaan non-tunai dengan menggunakan mesin EDC (Electronic Data Capture), maka kartu tersebut dikenal sebagai Kartu Debit.
Untuk kartu Debit selain otorisasi dengan PIN, dimungkinkan pula otorisasi dengan tanda tangan seperti halnya Kartu Kredit. Batas (limit) transaksi Kartu Debit dan Kartu ATM tergantung dari jenis kartu yang anda miliki. Umumnya terdiri dari limit jumlah dan frekuensi transaksi, baik untuk penarikan tunai, belanja, transfer.
Kegunaan Kartu ATM
Kartu Debit dan Kartu ATM berguna sebagai alat bantu untuk melakukan transaksi dan memperoleh informasi perbankan secara elektronis.
Jenis transaksi yang tersedia antara lain:
- Penarikan tunai
- Setoran tunai
- Transfer dana
- Pembayaran
- Pembelanjaan
Jenis informasi yang tersedia antara lain:
* Informasi saldo * Informasi kurs.